Sargassum : Ganggang yang Menghidupkan Dunia Bawah Laut
Rumput laut dari genus Sargassum -www.mer-littoral.org- Sargassum adalah sebutan dari sekelompok alga cokelat (Phaeophyta) dalam genus dengan nama yang sama. Genus ini memiliki kurang lebih 250 spesies yang hidup di perairan tropis dan sub-tropis di seluruh dunia. Alga dari genus ini memiliki berbagai macam cara hidup, kebanyakan alga dari genus ini ditemukan hidup menetap dan menempel pada substrat, sementara beberapa jenis lain ditemukan hidup melayang hingga menuju laut lepas.